Rizki Permana: Cabor Porserosi Optimis Akan Meraih Mendali Emas
Bogor, kabarpokja.com
Sekjen Porserosi Kabupaten Bogor Rizki Permana optimis akan meraih mendali emas di ajang Porprov 2022, pertandingan dimulai pada Minggu (13/11/2022), yang berlangsung di Bekasi Cikarang, Jabar.
“Cabor Porserosi Kabupaten Bogor pada saat ini masih berlaga dengan harapan kepada seluruh atlet Porserosi Kabupaten Bogor agar tetap semangat dan optimis untuk mendapatkan mendali emas di ajang Porprov 2022”,harap Rizki
“Sesuai dengan bunyi slogan Pancakarsa PERKASA (Pertahankan Kasta Juara), namun sangat disayangkan dalam pertandingan kali ini dengan anggaran sangat terbatas”,ujar Rizki
Lanjut Rizki, dia berharap kepada PLT Bupati Bogor Iwan Setiawan setelah selesai Porprov 2022, agar mengevaluasi jajaran pengurus KONI Kabupaten Bogor yang rangkap jabatan sebagai Ketua Cabor atau pengurus cabor agar segera mengundurkan diri, karena sudah melanggar amanat konstitusi ADRT KONI Bagian 11 pasal 22 tentang rangkap jabatan.
Rizki mengatakan, pimpinan KONI & Bagian 12 pasal 23 tentang rangkap jabatan pimpinan induk organisasi Cabor dan induk organisasi keolahragaan fungsional anggota KONI, ini hal yang sangat membahayakan bagi proses berlangsungnya organisasi yang demokratis dan kaderisasi kepada semua Cabor.
Rizki menambahkan, apabila rangkap jabatan kerjanya tidak fokus dan tidak maksimal untuk pembinaan kepada para atlet-atlet, rangkap jabatan ada indikasi praktik syarat korupsi, pada saat ini masih berlangsung ajang Porprov 2022 banyak sekali pengurus KONI yang rangkap jabatan sebagai jabatan Manager.
Masih menurut Rizki, satu orang pengurus KONI bisa jadi manager lebih dari 8 Cabang olahraga (Cabor) di ajang Porprov 2022, hal ini telah terjadi dan sangat memprihatinkan. (k-01)